Tiga Tahun Mengakar

Seperti pohon yang terus tumbuh dan berkembang pada ekosistem yang suportif, kami tidak akan berhenti bertumbuh menjadi sebuah organisasi yang kuat. Akarnya akan semakin menjalar luas, bersatu dengan berbagai entitas untuk melindungi dan memulihkan ekosistem gambut di Indonesia.


Bergerak Untuk Bertumbuh

Empat tahun menjadi gerakan kolaboratif adalah fondasi awal yang kuat bagi perjalanan kami. Beramai-ramai kami berkumpul untuk berbagi ketertarikan, pandangan, dan nilai. Untuk terus bertumbuh, kami terus bergerak. Tanggal 30 November 2021 menjadi titik baru kami dalam mengawal perlindungan dan pemulihan ekosistem gambut di Indonesia, Pantau Gambut menjadi organisasi berbadan hukum.

Kami melangkah beriringan dengan jaringan yang ada di sembilan provinsi di Indonesia. Jejaring ini lah yang selalu membanjiri kami dengan pengetahuan tentang kekayaan dan keunikan ekosistem gambut dari ujung barat hingga timur nusantara. Sebab, pelestarian lahan gambut bukan hanya soal lanskap lingkungan, tetapi juga tentang keanekaragaman hayati, tata kelola perlindungan gambut, hingga kearifan lokal yang berdampak baik pada kesejahteraan masyarakat.

Merayakan Bersama

Dengan tema "Tiga Tahun Mengakar", kami merayakan pencapaian ini bersama dengan teman-teman Pantau Gambut dan delapan ilustrator yang selalu mendukung kami dalam menghidupkan isu-isu kompleks tentang lahan gambut. Dengan keunikan gaya gambar masing-masing, mereka meresonansi ide kami bahwa kampanye kepada publik itu seharusnya:

sederhana, tidak rumit, dan menyenangkan.

Berbagi meja kerja dengan mereka membuktikan bahwa kerja sama antara peneliti, aktivis, dan seniman dapat menghasilkan pesan yang kuat untuk membangun kesadaran kolektif tentang pentingnya kelestarian ekosistem gambut.

Ekosistem Gambut

Junia

Ilustrasi digital dengan garis seperti guratan pensil menjadi keunikan tersendiri bagi Junia. Selalu ada “nyawa” yang terasa menghidupkan karyanya. Keunikan ini yang membuat Junia dipercaya untuk melukis mural di Sekretariat Nasional Pantau Gambut bersama dengan pasangannya. Lihat karya Junia dan dengarkan lagu favoritnya melalui tautan berikut!




June's Illustration

SiBhe

Meski menggunakan peralatan yang sederhana dan tidak memiliki latar belakang pendidikan seni, SiBhe mampu menciptakan hasil karya yang selalu dipuji pengikut Pantau Gambut. Tak heran, puluhan kali Sibhe meraih juara di kompetisi bidang seni rupa, termasuk kompetisi ilustrasi Pantau Gambut pada 2020 lalu. Lihat karya SiBhe dan dengarkan lagu favoritnya melalui tautan berikut!




June's Illustration

Mas Bagus

Garis tegas dengan lekukan gelombang pada setiap gambarnya menjadi keunikan tersendiri pada ilustrasi yang Bagus buat. Selain bekerja sebagai seniman rupa, Bagus juga mendedikasikan hari-harinya untuk menemani perkembangan anaknya. Ini lah yang menjadi inspirasi di berbagai karyanya yang bisa dilihat melalui tautan di bawah ini.




June's Illustration

Arga Radikun

Ilustrasi realis dengan guratan garis tipis-tipis, tone warna yang kalem dan menenangkan menjadi ciri khas Arga. Sebagai Ilustrator termuda Pantau Gambut, Arga dapat mengimbangi kualitas ilustrator senior Pantau Gambut lainnya. Meski masih menempuh kuliah pada prodi DKV ISI Yogyakarta, dirinya sudah pernah menjuarai kontes ilustrasi G20 lewat karyanya yang bisa diakses melalui tautan berikut.




June's Illustration

Charis

Bermula dari konsisten menciptakan ilustrasi karakter tokoh yang imajinatif, Charis semakin menemukan karakter seni rupa pada dirinya. Minat yang tinggi terhadap seni rupa tak hanya mendorong Charis untuk berkarya namun juga mendirikan Lakku Studio yang bergerak di bidang jasa ilustrasi dan animasi, serta menjadi pengurus komunitas ilustrasi "Gengsee Surabaya". Simak karya Charis dan lagu favoritnya melalui tautan berikut!




June's Illustration

Putu Dian

Ilustrasi ala komik dengan garis tebal, tokoh bermata bulat, serta bibir tebal, membuat ilustrasi Putu cukup mudah dikenali. Selain menyuarakan pesan penyelamatan gambut, Putu juga konsisten menyuarakan bermacam keresahan yang dirasakan warga Bali melalui konten komik milikinya yang bisa diakses malalui tautan di bawah ini. Tak jarang Putu menjadi pembicara dalam kesempatan talkshow.




June's Illustration

B E Lesmana

Ilustrasi dengan ciri garis dan pemilihan warna yang tegas menjadi ciri khas Barry dalam menggambar. Membuat karya ilustrasi adalah cara Barry mengisi waktu luang di sela kesibukannya sebagai salah satu staf lembaga pemerintahan yang membidangi publikasi media dan menjadi konsultan politik di sebuah lembaga konsultan.




June's Illustration

Debby Rahmalia

Ilustrasi buku cerita dengan penggambaran tokoh yang menarik untuk disimak anak-anak sudah sangat melekat pada Debby. Sudah banyak buku cerita Debby yang diterbitkan dan menjadi bacaan favorit anak-anak. Tak hanya berkolaborasi dengan penerbit nasional, Debby juga telah meraih impiannya untuk berkolaborasi dengan ilustrator terkenal di luar negeri.




June's Illustration

Merawat Ekosistem

Tiga tahun adalah awal dari perjalanan kami. Kami akan terus menginspirasi dan melibatkan sebanyak mungkin entitas untuk saling mendukung dan memperkuat satu sama lain dalam penyelamatan ekosistem gambut. Kami percaya sinergi yang kuat akan membawa hasil yang lebih besar dari yang dapat kami lakukan sendiri.





Kunjungi Pantau Gambut


© Pantau Gambut, 2024